Jurusan yang Berhubungan dengan Komputer dan Contohnya
Jurusan yang Berhubungan dengan Komputer – Ilmu Komputer adalah bidang studi yang identik dengan pemrograman komputer. Kalian akan diberikan kemampuan untuk menyusun algoritma dan pemrograman untuk mengembangkan aplikasi atau sistem perangkat lunak. Jadi, pada dasarnya kamu akan belajar bagaimana cara agar komputer dapat melakukan berbagai hal yang diinginkan penggunanya. Di jurusan ini, ide-ide kreatifmu bisa diwujudkan terutama di dunia informasi digital yang semakin tidak terbatas ini!
Alasan Harus Memilih Jurusan Ilmu Komputer
Memilih jurusan kuliah komputer ternyata sangat menguntungkan. Lalu, apa saja keuntungan atau alasan yang membuat kamu harus mempertimbangkan untuk memilih jurusan kuliah komputer tersebut? Berikut ini adalah penjelasannya:
1. Lapangan pekerjaan yang luas dengan banyak jenis pekerjaan yang dibutuhkan oleh perusahaan. Belum lagi tawaran gaji atau salary yang menggiurkan. Tentu saja hal ini menjadi alasan yang menarik bagi kamu.”
2. Sekarang ini, mahasiswa lulusan jurusan kuliah komputer sangat dibutuhkan, baik oleh instansi pemerintah, BUMN, maupun perusahaan swasta. Jadi, tidak akan sulit bagimu untuk mencari pekerjaan.
3. Bila kamu memiliki jiwa pebisnis, kamu bisa mencoba mendirikan perusahaan rintisan atau Startup. Hal ini juga dapat membantumu dalam membuat lapangan pekerjaan dan mengurangi pengangguran.
4. Kamu bebas berkreasi dalam mewujudkan berbagai jenis ide yang selama ini hanya ada dalam rencana atau rancanganmu. Dalam dunia informasi digital, ide-ide gila dan baru sangat dicari.”
Berikut Jurusan yang Berhubungan dengan Komputer
1. Game Creator
- Game-Komputer-Web
- Perkiraan gaji Rp 5.000.000 sampai Rp 8.000.000
- Kualifikasi S1 Sederajat
Deskripsi Prospek Kerja
Kami yakin banyak dari kalian yang suka bermain game. Pernahkah kalian penasaran bagaimana cara game tersebut dibuat hingga bisa dimainkan? Mungkin kalian bisa menjadi seorang pembuat game. Menjadi seorang pembuat game berarti kalian harus merancang game dari proses ide hingga game tersebut jadi atau bisa dimainkan. Biasanya pembuat game juga tergabung dalam industri pembuatan game atau industri TI.
Di Indonesia sendiri, pekerjaan pembuat game ini sudah tidak asing lagi. Industrinya sudah semakin berkembang dan diminati. Terlebih, sekarang sudah banyak kampus yang membuka jurusan komputer dengan prodi game. Jadi, jika kalian ingin menjadi pembuat game di Indonesia, bukan hal yang mustahil saat ini.
2. Programmer Game / Pengembang Game
- Game-Komputer-Web
- Perkiraan gaji Rp 5.000.000 sampai Rp 8.000.000
- Kualifikasi S1 Sederajat
Deskripsi Prospek Kerja
Pengembang game adalah salah satu pilihan profesi yang dapat dipertimbangkan saat memilih jurusan kuliah komputer. Seperti namanya, pengembang game adalah pekerjaan yang mengharuskan kamu menciptakan dan mengembangkan video game. Seorang pengembang game akan mengelola rutinitas dalam proses pembuatan game sehari-hari.
Bidang pekerjaan seorang pengembang game akan mencakup pembuatan audio, desain grafis game, seni visual, hingga proses produksi aplikasi tersebut. Bahkan menciptakan fitur dasar dalam game, menciptakan karakter dan alur cerita, membangun dan merancang desain, mekanisme game, sampai mendokumentasikan proses saat merancang game tersebut akan menjadi rutinitas yang kamu jalani.
3. Software Engineering
- Game-Komputer-Web
- Perkiraan gaji Rp 3.500.000 sampai Rp 6.000.000
- Kualifikasi S1 Sederajat
Deskripsi Prospek Kerja
Insinyur perangkat lunak atau rekayasa perangkat lunak adalah profesi selanjutnya yang bisa kamu pertimbangkan jika kamu mengambil jurusan kuliah komputer. Profesi ini bisa kamu lirik jika kamu memilih teknologi informasi. Seorang insinyur perangkat lunak bertugas untuk melakukan analisa, merancang, membangun spesifikasi, mengimplementasikan, dan memvalidasi rancangan sistem pada perangkat lunak sebagai solusi atau jawaban suatu masalah.
Profesi ini sering disebut mirip dengan programmer dan analis sistem. Namun, yang membedakan adalah seorang insinyur perangkat lunak harus menguasai Software Development Life Cycle sebagai modal utama untuk menjadi pengembang perangkat lunak.
4. Programmer (Software Developer)
- Game-Komputer-Web
- Perkiraan gaji Rp 5.000.000 sampai Rp 8.000.000
- Kualifikasi D3 Sederajat
Deskripsi Prospek Kerja
Programmer adalah profesi selanjutnya yang bisa kamu pertimbangkan jika kamu mengambil jurusan kuliah komputer. Profesi ini dapat ditekuni oleh orang-orang yang memiliki minat dalam pembuatan program berdasarkan spesifikasi software engineering.
Saat membuat program, ada beberapa alur yang perlu diperhatikan dan diterjemahkan dalam bahasa komputer. Bahasa yang diinput ke komputer juga tidak sembarangan karena harus menggunakan kode-kode tertentu agar dapat menjadi perintah kepada komputer untuk menjalankan suatu tugas tertentu.
5. Animator
- Game-Komputer-Web
- Perkiraan gaji Rp 4.000.000 sampai Rp 7.000.000
- Kualifikasi D3 Sederajat
Deskripsi Prospek Kerja
Animator adalah sebuah profesi yang terkait dengan seni dalam proses menciptakan berbagai gambar yang membentuk ilusi gerak dalam penayangan. Pekerjaan seorang animator juga menjadi salah satu pekerjaan impian orang-orang kreatif yang menyukai dunia animasi. Seorang animator dapat bekerja di industri televisi, film, iklan, olahraga, hingga industri video game.
Dengan melihat cakupan, variasi, dan kompleksitas dalam bidang animasi, animator perlu memiliki komitmen dalam beberapa aspek. Oleh karena itu, seorang animator harus dapat memutuskan jenis animasi apa yang akan ditekuni. Untuk mengukur kemampuan atau kecakapanmu di bidang animasi, kamu juga dapat menampilkan hasil karya yang pernah kamu buat dalam portofolio.
6. Web Designer
- Bidang: Desain, Fotografi, Seni
- Perkiraan gaji: Rp 4.000.000 sampai Rp 6.000.000
- Kualifikasi: D3 Sederajat
Deskripsi Prospek Kerja:
Salah satu prospek pekerjaan yang dapat kamu pilih jika kamu adalah lulusan jurusan kuliah komputer adalah web designer atau perancang website. Seperti yang terlihat dari namanya, tugas seorang perancang web adalah membuat desain dari sebuah website tertentu. Desain tersebut harus dirancang agar dapat diakses atau dibuka melalui komputer, ponsel, atau tablet.
Setelah mendapat permintaan dari perusahaan, institusi, atau klien, seorang perancang web akan mulai bekerja menciptakan desain website. Seorang web designer tidak hanya harus memperhatikan keindahan tampilan website, tapi juga harus berusaha menentukan fitur-fitur yang akan dimasukkan ke dalam website, seperti posisi tombol navigator, informasi yang penting untuk dimasukkan ke halaman website, dan sebagainya.
7. Desainer Grafis
- Desain-Fotografi-Seni
- Perkiraan gaji Rp 4.000.000 sampai Rp 6.000.000
- Kualifikasi D3 Sederajat
Deskripsi Prospek Kerja
Desainer grafis adalah sebuah pekerjaan yang bertugas menciptakan ilustrasi, tipografi, fotografi, dan grafis motion. Kreativitas para desainer grafis sering dicari oleh penerbit, media cetak atau elektronik, dan perusahaan rintisan. Seorang desainer grafis akan memiliki tanggung jawab atas tampilan di media promosi suatu produk di perusahaan tersebut.
Tugas utama dari desainer grafis adalah menyampaikan informasi tentang suatu produk dengan cara yang menarik agar dapat mencapai target pasar atau tujuan perusahaan. Desainer grafis juga tidak hanya bisa menjalani karir di media saja, tapi beberapa industri jasa lain seperti telekomunikasi, periklanan, fotografi, pendidikan, konstruksi, teknologi informasi, tekstil, garmen, mode, otomotif, dan elektronik juga pasti memerlukan jasa seorang desainer grafis.
Itulah ulasan mengenai Jurusan yang Berhubungan dengan Komputer dan Prospek Untuk Masa Depan, semoga bisa kalian jadikan sebagai bahan referensi untuk kalian yang masih bingung dalam memilih jurusan yang berhubungan dengan komputer. Semoga sukses